6 Situs Referensi Tingkatkan Pengetahuan Lingkunganmu

6 Situs Referensi Tingkatkan Pengetahuan Lingkunganmu

28 Apr 2020

Di zaman yang serba modern ini, hampir semuanya telah terdigitalisasi. Ketika sedang membutuhkan bahan bacaan ataupun bahan referensi, dengan mudah kita dapat mencarinya di internet. Internet sangat memudahkan kita dalam mengakses berbagai informasi. Namun, kita juga perlu berhati-hati, kita perlu memilih dan memilah informasi tersebut. Begitu pula saat kita mengakses situs referensi yang dapat tingkatkan pengetahuan kita tentang lingkungan. Salah satu caranya yaitu dengan memastikan situs penyedia sumber informasi yang kita akses kredibel.

Baca Lainnya : Ide Kreatif Rayakan Ulang Tahun Perusahaan Anda

Selain hal tersebut, internet lambat-laun sebenarnya telah mengubah kebiasaan lama kita. Kebiasaan seperti membaca buku, koran, dan majalah cetak kini sedikit demi sedikit bergeser menjadi ebook, koran digital, maupun majalah digital. Hal ini sebenarnya sesuatu yang positif, karena penggunaan kertas sendiri dinilai kurang ramah lingkungan. Kertas umumnya terbuat dari bahan dasar kayu. Proses pembuatan kertas ini tentunya tidak terlepas dari kegiatan penebangan pohon untuk mendapatkan kayu yang akan diolah menjadi kertas tersebut. Penebangan pohon yang dilakukan oleh industri pembuatan kertas kemudian berdampak terhadap hutan dan kelestarian lingkungan. Oleh karena itu beralihnya media cetak ke media digital tentunya merupakan sebuah trend yang positif karena dinilai lebih ramah terhadap lingkungan.

Situs Referensi Pengetahuan yang Dapat Tingkatkan Kesadaranmu tentang Isu Lingkungan

Selamat Menanam Pohon Bersama Ecolify
Kepedulian terhadap lingkungan akhir-akhir ini menunjukkan sebuah peningkatan. Banyak generasi muda utamanya yang mulai peduli dan ingin belajar lebih tentang isu-isu lingkungan. Belajar dan update tentang isu-isu lingkungan bisa dilakukan dengan membaca berita, artikel maupun mengunjungi situs referensi pengetahuan umum. Banyak sekali situs-situs di internet yang menawarkan baik berita, artikel, maupun diskursus yang dapat kita baca dan unduh secara gratis. Dengan banyak membaca diskursus terkait lingkungan, harapannya banyak yang lebih peduli dengan keadaan lingkungan saat ini. Kemudian melakukan aksi-aksi nyata yang dapat membawa dampak positif bagi kelestarian lingkungan. Nah, inilah beberapa situs yang dapat  kamu akses untuk membaca ataupun mengunduh diskursus terkait lingkungan secara gratis.

  • ResearchGate 

Research Gate

ResearchGate dapat diakses melalui alamat www.researchgate.net, merupakan sebuah jejaring sosial yang disediakan secara gratis dan menjadi alat kolaborasi para ilmuwan dari berbagai disiplin ilmu. ResearchGate menyediakan berbagai fasilitas seperti berbagi file dan database publikasi, forum diskusi ilmiah, grup, dan lain sebagainya. Kita bisa mencari dan mengunduh file-file tersebut secara gratis.

Dengan ResearchGate kita dapat pula membuat profil seperti pada jejaring sosial layaknya Facebook ataupun Instagram, dimana kita dapat mencantumkan daftar pendidikan, pengalaman kerja, minat, juga bisa melampirkan makalah penelitian. Kita juga mempunyai akses untuk terlibat dalam suatu diskusi secara online dengan para ilmuwan di seluruh dunia. Kita bisa terhubung dengan orang-orang yang mempunyai minat di bidang lingkungan, misalnya saja dengan mengikuti akun Laurel A. Murray seorang peneliti bidang climate change dan renewable energy and development atau juga Djoko M. Hartono seorang dosen dengan bidang environmental engineering. Kita bisa juga memanfaatkan fitur search untuk mencari tulisan-tulisan ataupun orang-orang lain yang bergerak di bidang lingkungan. lewat fitur search ini kita dapat menemukan tulisan maupun orang-orang yang bergerak di bidang lingkungan dengan berbagai macam latar belakang profesi dari berbagai negara.

  • Perpustakaan Emil Salim Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan

Halaman Utama Situs Perpustakaan Online Emil Salim KLHK

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK)  menyediakan layanan perpustakaan online yang terbuka untuk umum. Kita bisa mengaksesnya secara gratis pada alamat https://perpustakaan.menlhk.go.id. Kita bisa menemukan berbagai diskursus, ebook, skripsi hingga disertasi, kliping surat kabar, sampai brosur dan poster terkait lingkungan. Sebagian besar koleksi perpustakaan ini memang tentang lingkungan, namun ada juga beberapa koleksi dari bidang lain. Sayangnya untuk dapat akses dan mengunduh file secara utuh kita harus mendaftar menjadi anggota dan membayar biaya sebesar Rp100.000/tahun

  • Google Scholar

Halaman depan Google Scholar

Google Scholar atau Google Cendekia merupakan salah satu layanan Google yang memudahkan kita dalam mencari jurnal, diskursus, hasil penelitian maupun artikel ilmiah. Tampilan dan cara kerjanya sama dengan mesin pencari Google, hanya saja dikhususkan untuk pencarian semacam publikasi ilmiah saja. Kita bisa mengakses Google Scholar pada alamat  https://scholar.google.com/. Setelah tampil halaman depan Google Scholar kita bisa langsung mencari apa yang ingin kita cari, misalnya kita ingin mencari diskursus terkait lingkungan. Cukup dengan mengetik keyword dari tema tersebut dan akan muncul berbagai diskursus yang sesuai dengan keyword dari berbagai situs di penjuru dunia. Hasil pencarian biasanya dapat dibaca dan diunduh secara gratis

  • Medium

Halaman Depan Medium

Medium merupakan sebuah platform perpaduan blog dan twitter dengan alamat https://medium.com/, dimana fungsinya yaitu tempat berbagi informasi berupa tulisan. Medium memiliki tingkat kerumitan di atas twitter (bisa digunakan untuk menulis lebih dari 280 karakter), namun lebih sederhana dari pada blog. Untuk mencari informasi tertentu berupa tulisan di Medium cukup mudah. Kita bisa menggunakan fasilitas search untuk mencari topik yang kita inginkan. Nanti akan muncul berbagai tulisan terkait topik yang sedang kita cari. Apabila kita tertarik pada salah satu topik, misalnya kita sedang tertarik masalah lingkungan dan ingin lebih banyak mendapat informasi tentang ini, kita bisa follow tag lingkungan/environment.  Ketika kita follow sebuah tag halaman homepage Medium akan menampilkan postingan paling baru dan populer dari tag yang kita ikuti. 

  • Neliti

Berbagai Pencarian Tentang Lingkungan di Neliti

Neliti adalah sebuah repositori berbagai hasil penelitian, diskursus, hingga makalah konferensi dari berbagai universitas, badan penelitian, lembaga pemerintahan, dan penerbit di Indonesia. Berbagai hasil penelitian, diskursus, hingga makalah konferensi dari berbagai bidang dapat kita cari dan unduh secara gratis melalui alamat www.neliti.com.  Tampilan utama situs Neliti seperti mesin pencari pada umumnya, memudahkan kita untuk mencari apa yang sedang kita butuhkan. Bila kita ingin mengunduh diskursus terkait lingkungan, kita tinggal ketik saja keyword nya, nantinya akan tampil diskursus-diskursus yang sesuai dengan keyword yang kita ketik. Kita bisa langsung mengunduhnya secara gratis.

  • Academia

Beranda Situs Academia

Academia yang mempunyai alamat https://www.academia.edu/ merupakan situs jejaring sosial di bidang akademik. Kita dapat mencari berbagai diskursus, referensi maupun hasil penelitian dari berbagai bidang. Situs ini merupakan tempat publikasi ilmiah gratis dan tempat berbagi informasi ilmiah. Di Academia kita dapat membuat profil, kemudian mengunggah karya-karya ilmiah di bidang yang kita minati ataupun tekuni. Kita bisa membaca dan mengunduh secara gratis diskursus terkait lingkungan lewat Academia ini. Namun perlu diketahui, untuk pengguna standar ada beberapa akses yang dibatasi, untuk mendapatkan akses yang tak terbatas kita bisa upgrade akun menjadi premium. Untuk upgrade menjadi premium kita perlu membayar sekitar Rp590.000/tahun.

Itulah beberapa situs untuk mengakses dan mengunduh diskursus lingkungan secara gratis. Kita bisa memanfaatkan situs referensi pengetahuan tersebut dengan sebaik-baiknya. Kita bisa memperkaya wawasan dan pengetahuan terkait isu-isu lingkungan dari situs-situs tersebut. Yuk jadikan kegiatan #stayathome lebih bermanfaat dengan unduh dan baca diskursus terkait lingkungan! (Artikel Kolaborasi Intan Widianti Kartika Putri dan Nisyya Izzatin Naila / Ecolify)


Ecolify merupakan platform konservasi lingkungan yang akan menghubungkan perusahaan, komunitas, organisasi, brand hingga individu, untuk bersama menghijaukan Indonesia dengan prinsip keberlanjutan dan transparansi. Kami akan selalu membuka peluang kolaborasi dan membantu meningkatkan inisiatif Tanggung Jawab Perusahaan anda. Mari, bersama menghijaukan Indonesia karena Bumi layak mendapatkan pemulihan terbaik dari inisiatif kolaborasi penduduknya. https://ecolify.org


Kategori

Lihat Cerita Lainnya

Ecolify.org For Future Worth Living
Ecolify.org For Future Worth Living Ecolify.org For Future Worth Living

Ecolify adalah platform yang memudahkan organisasi, instansi dan perusahaan untuk menjalankan projek sosial penanaman pohon secara transparan dan berkelanjutan.

Hubungi kami

email:
kartika[at]lindungihutan.com

wa / phone:
+62 813 2918 1389

location:
Jalan Lempongsari 1 No. 405, Semarang, Indonesia

legal info:
Keputusan MENKUMHAM NOMOR AHU-0003033.AHA.01.04.

Ikuti Kami

Ecolify.org For Future Worth Living     Ecolify.org For Future Worth Living     Ecolify.org For Future Worth Living

LindungiHutan c 2020 - made with conscience "for a future worth living"